Sabtu, 16 Mei 2009

Hendra/Ahsan Kalah, Indonesia Gagal ke Final
Jung Jae Sung dan Lee Yong Dae, memastikan Korea Selatan ke final Piala Sudirman setelah mereka mengalahkan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.
/
Artikel Terkait:

* Maria Kalah, Indonesia di Ujung Tanduk
* Sony Menang, Skor 1-1
* Gawat, Nova/Liliyana Kalah
* Jepang Bertahan, Hongkong Degradasi ke Grup 2
* Thailand Promosi ke Grup Elite

Sabtu, 16 Mei 2009 | 15:44 WIB

GUANGZHOU, KOMPAS.com - Pupuslah harapan Indonesia menuju final Piala Sudirman. Pada babak semifinal, Sabtu (16/5), di Guangzhou Gymnasium, tim Merah-putih menyerah 1-3 dari Korea Selatan.

Kekalahan ganda putra yang baru dipasangkan pada kejuaraan bulu tangkis beregu campuran ini, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dari Jung Jae Sung/Lee Yong Dae, membuat pintu ke final tertutup. Hendra/Ahsan menyerah dua game langsung, 9-21 19-21, dari pasangan Korea peringkat 6 dunia tersebut.

Dengan demikian, Indonesia hanya bisa merebut satu poin dari tunggal putra, ketika Sony Dwi Kuncoro menaklukkan Park Sung Hwan dalam pertarungan rubber set berdurasi 1 jam 15 menit, 14-21 21-15 22-20. Dua kekalahan sebelumnya diperoleh ganda campuran Nova Widianto/Liliyana Natsir dan tunggal putri Maria Kristin Yulianti.

Tampil bukan dengan pasangan sebenarnya, Markis Kido--cedera lututnya kambuh--, Hendra gagal menunjukkan permainan terbaiknya. Bersama Ahsan yang merupakan pasangan "mendadak", mereka sulit menahan gempuran pasangan Korea yang memang sangat padu. Alhasil, set pertama Hendra/Ahsan hanya bisa mendapatkan 9 poin.


Hendra/Ahsan Kalah, Indonesia Gagal ke Final
Jung Jae Sung dan Lee Yong Dae, memastikan Korea Selatan ke final Piala Sudirman setelah mereka mengalahkan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.
/
Artikel Terkait:

* Maria Kalah, Indonesia di Ujung Tanduk
* Sony Menang, Skor 1-1
* Gawat, Nova/Liliyana Kalah
* Jepang Bertahan, Hongkong Degradasi ke Grup 2
* Thailand Promosi ke Grup Elite

Sabtu, 16 Mei 2009 | 15:44 WIB

GUANGZHOU, KOMPAS.com - Pupuslah harapan Indonesia menuju final Piala Sudirman. Pada babak semifinal, Sabtu (16/5), di Guangzhou Gymnasium, tim Merah-putih menyerah 1-3 dari Korea Selatan.

Kekalahan ganda putra yang baru dipasangkan pada kejuaraan bulu tangkis beregu campuran ini, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dari Jung Jae Sung/Lee Yong Dae, membuat pintu ke final tertutup. Hendra/Ahsan menyerah dua game langsung, 9-21 19-21, dari pasangan Korea peringkat 6 dunia tersebut.

Dengan demikian, Indonesia hanya bisa merebut satu poin dari tunggal putra, ketika Sony Dwi Kuncoro menaklukkan Park Sung Hwan dalam pertarungan rubber set berdurasi 1 jam 15 menit, 14-21 21-15 22-20. Dua kekalahan sebelumnya diperoleh ganda campuran Nova Widianto/Liliyana Natsir dan tunggal putri Maria Kristin Yulianti.

Tampil bukan dengan pasangan sebenarnya, Markis Kido--cedera lututnya kambuh--, Hendra gagal menunjukkan permainan terbaiknya. Bersama Ahsan yang merupakan pasangan "mendadak", mereka sulit menahan gempuran pasangan Korea yang memang sangat padu. Alhasil, set pertama Hendra/Ahsan hanya bisa mendapatkan 9 poin.
sumber :n> http://olahraga.kompas.com/read/xml/2009/05/16/15444251/hendraahsan.kalah.indonesia.gagal.ke.final

Tidak ada komentar:

Posting Komentar